Kampung kebon hui merupakan nama sebuah kampung yang terletak di sebelah utara kota bandung, tepatnya di daerah Desa. Cigugurgirang, Kecamatan Parongpong Kabupaten Bandung Barat. Provinsi. Jawa barat. Disana Berbagai jenis tanaman dapat dengan mudah anda temui. mulai dari tanaman hias, daun, bunga, produksif hingga tanaman potong.
Tanaman hias yang dibudidayan disana biasanya adalah tanaman yang sering di gunakan untuk tanaman pot penghias pekarangan atau memperindah taman, sedangkan tanaman potong biasanya sering di gunakan untuk dekorasi, misalnya untuk dekorasi di acara pernikahan, dan biasanya tanaman potong juga di gunakan sebagai bahan untuk karangan bunga.
Sebenarnya Desa ini adalah asal muasal awal pembudidayaan tanaman hias sebelum desa cihideung. Bahkan menjadi induk dan barometer pembudidayaan tanaman hias di jabar, namun Karena lemahnya aspek promosi yang dilakukan, maka nama kampung kebon hui dan desa cigugur girang seakan meredup. Untuk itu admin sudah mewawancarai salah satu petani tanaman hias di daerah sana, Yang mana pada sesi ini wawancara bahasannya merujuk kepada jenis-jenis tanaman yang yang dibudidayakan oleh salah satu pelakunya.
Silahkan disimak videonya
Bagikan informasi tentang Wawancara singkat dengan petani tanaman hias bandung kepada teman atau kerabat Anda.
Belum ada komentar untuk Wawancara singkat dengan petani tanaman hias bandung